Selasa, 01 November 2011

Selamat Datang Di CAHYA YAMAHA BOJONEGORO

      Dealer terbesar di Jawa Timur ini, merupakan satu-satunya Dealer yang memiliki fasilitas lengkap dan kenyamanan bagi pelanggan. Dengan gedung yang besar dan mewah, merupakan salah satu cara untuk menarik pelanggan, dan dengan fasilitasnya yang lengkap, merupakan salah satu cara untuk memuaskan pelanggan.
      Cahya Yamaha ini, menggunakan sistem marketing yang berbeda dengan yang lain, pasalnya di Cahya Yamaha ini, seorang marketing diajarkan menjadi seorang marketing yang handal, dan itupun dimulai dari 0. Karena Cahya Yamaha telah menerapkan Jenjang Karir yng jelas.
      Oleh karena itu, PT. CAHYA PERSADA MOTOR (CAHYA YAMAHA) ini menjadi salah satu Dealer Resmi yg mempunyai 10-18 cabang di Jawa Timur. dan tidak akan berhenti disitu saja. Untuk cabang berikutnya, Cahya Yamaha akan membuat cabang di luar propinsi, seperti di Bali, Madura, Lombok, dan Kalimantan.

Maka dari itu, mohon Doanya, agar PT. CAHYA PERSADA MOTOR akan menjadi lebih berkembang dan maju.

Amin...!!
 


SIAPA KITA??
CAHYA YAMAHA...!!!!!!!















Yamaha Scorpio Z

Beberapa tahun yang lalu Yamaha sempat memproduksi motor Yamaha scorpio, kemudian entah kenapa Yamaha menarik produksi motor scorpio-nya, banyak yang mengatakan karena Yamaha scorpio memiliki kapasitas mesin yang terlalu besar. Dan kali ini Yamaha meluncurkan kembali scorpio-nya, yang sekarang diberi nama "New Scorpio Z". seperti apa rupanya? Simak penjelasannya berikut ini.

Tampilan New Scorpio Z jauh terlihat lebih sporty dari tampilan Scorpio sebelumnya.Pertama, dari bentuk body yang terlihat lebih kekar, kemudian bentuk tangki bahan bakar New Scorpio Z yang lebih besar dan mantap, Striping berdesain tribal dengan goresan yang elegan, serta bentuk spakbor, ekor, dan lampu rem belakang belakang yang berkesan lebih modern.

Secara umum mekanisme mesin yang digunakan Scorpio lama dan New Scorpio Z hampir sama. Namun Scorpio Z mengalami sedikit penurunan di daya mesin dan torsi mesin.
Baru : 18.2 PS (17.95 HP) pada 8000 RPM || Lama : 19 PS (18.74 HP) pada 8000 RPM
Baru : 1.78 kgf-m (17.46 Nm) pada 6500 RPM || Lama : 1.86 kgf-m (18.25 Nm) pada 6500 RPM
 Tidak tau pasti kenapa Yamaha menurunkan performa mesin New Scorpio Z ini, mungkin penerapan mekanisme mesin baru ini agar penggunaan bahan bakar lebih irit dari Scorpio lama.
Yamaha mematok harga New Scorpio Z ini dengan harga sekitar Rp.24.000.000 - Rp.25.000.000



SPESIFIKASI :
MESIN
Tipe : 4 Langkah, 2 Valve SOHC
Diameter langkah : 70,0 x 58,0 mm
Kapasitas CC : 223 CC
Silinder : Silinder Tunggal Tegak
Kompresi : 9,50 :1
Daya max : 13.4 kW@8.000 r/min (18.2 PS@8.000 r/min)
Torsi max : 17.5 Nm@6.500 r/min (1.78 kgf-m@6500 r/min)
Transmisi : 5 Kecepatan (1-N-2-3-4-5)

DIMENSI
Panjang x Lebar x Tinggi : 2.025 mm x 765 mm x 1.095 mm
Tinggi jok : 770 mm
Jarak sumbu roda : 1.295 mm
Jarak dari tanah : 165 mm
Kapasitas tangki bahan bakar : 13 Liter
Berat :141 kg

SUSPENSI, BAN, dan REM
Suspensi Depan : Teleskopik
Suspensi Belakang : Lengan Ayun, Suspensi Monocross
Rem Depan : Cakram
Rem Belakang : Tromol
Ban Depan : 80/100-18 47P
Ban Belakang : 100/90-18 56PS

Yamaha V-ixion

Yamaha berhasil membuktikan lewat peluncuran V-ixion. Motor sport baru yang mengusung mesin 150 cc 4-tak 4 klep dan sistem suplai bahan bakar secara elektronik injeksi. Wuih… pantas kalau sekarang jadi Semakin Di Depan.
Namanya sudah pasti V-ixion. Ini sesuai janji Bambang Asmarabudi, General Manager Promotion dan Motorsport PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI). Dia bicara setahun lalu, katanya Yamaha akan merilis motor injeksi syarat teknologi dengan banderol terjangkau.
Ini tentu bikin pusing pesaing bermain di sport 150 cc yang betah dengan teknologi lama.
Nah, pasti penasaran kan teknologi yang diusung V-ixion. Tapi, bocorannya bukan dari pihak YMKI. Mereka belum berani buka mulut. Berarti yang baca tulisan ini dapat liputan eksklusif.
Mesin Bore Up
Secara konstruksi dan tampilan, sekilas seperti mesin bebek Yamaha Jupiter MX 135LC. Tapi, ini versi bore up. Berpendingin air dengan kapasitas silinder bersih 149,7 cc didapat dari diameter x stroke yaitu 57 x 58,7 mm. Sama dengan pembesaran diameter silinder.
Beda dikit sama MX yang 135 cc didapat dari diameter x stroke yaitu 54 x 58,7 cc. Tapi bedanya mesin V-ixion dengan injeksi bensin. Wajar jika power V-ixion 14,89 dk. Sedang MX hanya 11,33 dk.
Tentu kapasitas silinder bengkak diikuti komponen pendukung. Seperti volume oli mesin yang di MX hanya 1.000 (800 cc jika ganti) kini jadi 1,15 liter (1.000 cc jika ganti). Air pendingin juga lebih banyak 10 cc.
   AR0702120002_03_3   AR0702120002_02_2
Electronic Fuel Injection
Yamaha tepat membidik pasar. Teknologi injeksi bensin yang belum familiar diterapkan pada motor sport yang sasarannya kalangan menengah ke atas. Jadi, nggak salah tembak gituuuu.KLIK - Detail
Disuplai trottle body dari Mikuni tipe SE AC28-I. Cukup besar memang. Sama dengan diameter venturi 28 mm. Karbu Jupiter MX cuma berventuri 22 mm. Tapi, pihak Yamaha menjamin bakal lebih terkontrol dan irit. Katanya juga, pas untuk lalu lintas perkotaan yang padat. Perawatan murah serta mudah.
AR0702120002_04_4
4 KLEP DAN PENDINGIN AIR
Sama seperti Jupiter MX, dilengkapi 4 klep namun noken as atau kem hanya satu. Kelebihannya sedikit gesekkan. Lebih murah, efisien juga mudah dimodifikasi.
Juga menggunakan pendingin air. Ini dikarenakan mengusung mesin kompresi tinggi. Dari spek terlihat rasio kompresi 10,4 : 1. Pendingin air mampu meredam panas dari kompresi. Selin itu, tenaga maksimal, irit bensin dan suhu tetap stabil.
DIASIL SILINDER
Ini juga sama dengan teknologi MX. Silinder tanpa liner dari bahan aluminium alloy dan silicon melalui proses cetak. Meski tidak bisa oversize namun lebih keras atau tidak mudah uas. Makanya Yamaha memberi garansi 5 tahun atau 50.000 km.
PISTON FORGEDIni juga sama seperti teknologi di MX. Menggunakan piston dengan sistem tempa atau cetak langsung jadi. Sangat kuat dan daya tahan tinggi. Makanya garansi 5 tahun atau 50.000 km.
AKI MF
Ini termasuk baru di produk Yamaha. Sebelumnya, aki di motor produksi Yamaha selalu menggunakan tipe basah. Nah, sekarang di V-ixion sudah pakai tipe kering alias MF (Maintenance Free) yan bebasa perawatan.
AR0702120002_05_5




SPESIFIKASI :

MESIN:
Tipe Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC
Susunan Silinder Forward – Inclined Single Cylinder
Volume Silinder 149.80 cc
Diameter x Langkah 57.0 mm x 58.7 mm
Perbandingan Kompresi 10.40 : 1
Tenaga Maksimum 11.10 kW @8500 rpm
Torsi Maksimum 13.10 Nm @7500 rpm
Sistem Pelumasan Wet Sump / Pelumasan Basah
Kapasitas Oli Mesin 1.15 Liter
Kapasitas Air Pendingin Tangki Recovery 0.4 Liter Total 0.79 Liter
Kapasitas Tangki Bensin 12.0 Liter
Throttle body MIKUNI SE AC28-1
Putaran Langsam Mesin 1400 ± 100 rpm
Saringan Udara Dry Element
Sistem Starter Electric Starter and Kick Starter
Kopling Wet, Multiple-Disc
Tipe Transmisi Constant Mesh 5-Speed/ Mechanical
RANGKA:
Tipe Rangka Delta Box Frame / Pressed Backbone
Suspensi Depan Telescopic Fork
Suspensi Belakang Swingarm (Link Suspension)
Rem Depan Single Disc Brake 245.0x 4.0 mm
Rem Belakang Drum Brake (Leading, Trailing) 130.0mm
Ban Depan 2.75 – 17 41P
Ban Belakang 90/90 – 17M/C 49P
Ukuran Rantai 428, Jumlah mata rantai 120

KELISTRIKAN:
Lampu Depan 12V, 35W / 35.0W x 1
Lampu Sein Depan 12V, 10.0W x 2
Lampu Belakang 12V, 5.0W x 1
Lampu Rem 12V, 5.0W / 21.0W x 1
Lampu Sein Belakang 12V, 10.0W x 2
Battery 3.5 A
Busi / SparkPlug NGK CR8E
DENSO U 24 ESR-N
Sistem Pengapian DC – CDI [Full
Transistor]
Sekring 20 A
DIMENSI:
P x L x T 2000 mm x 705 mm x 1035 mm
Tinggi Tempat Duduk 790 mm
Jarak Sumbu Roda 1282 mm
Jarak Terendah ke Tanah 167 mm
Berat Kosong 114.0 kg

Yamaha Byson

Motor baru Yamaha kehadirannya kini semakin dinantikan konsumen sepeda motor tanah air. Hal ini karena motor merk Yamaha sudah menjadi salah satu merk utama untuk dipilih konsumen. Salah satunya karena produk dari Yamaha dipercaya selalu menggunakan teknologi terdepan dalam setiap motornya.
Salah satu motor baru Yamaha yang belum lama diluncurkan adalah Yamaha Byson. Motor ini merupakan turunan dari produk Yamaha sebelumnya di kelas 150 cc sport, yaitu Yamaha Vixion. Diharapkan, kehadiran Yamaha Byson mampu meramaikan bursa persaingan pasar motor sport di kelas 150 tanah air yang memang merupakan salah satu segmen pasar yang menggiurkan.
Di kelasnya, motor baru Yamaha ini selain bersaing dengan saudara kandungnya juga akan berebut konsumen dengan sang tetangga yaitu Honda Megapro serta Bajaj Pulsar. Meski dari kapasitas mesin, Byson memiliki mesin paling kecil hanya 153 cc, namun bukan berarti akan menjadikan Byson menjadi yang paling lemah. Ini jika dibandingkan dengan Megapro yang berkapasitas 150 cc atau Pulsar yang didongkrak mesin 180 cc.
Ketika pertama kali diluncurkan pada pertengahan tahun 2010 lalu, motor baru Yamaha ini dipatok harga 20,9 juta untuk pasar Jatim. Namun, seiring dengan perkembangan minat konsumen kini harga penawaran sudah menembus angka 20-21 juta lebih untuk kondisi on the road.

Kelebihan Byson
Motor baru Yamaha Byson ini berbeda dengan kakak kandungnya, Yamaha Vixion. Meski konsep mesin yang diusung keduanya hampir sama, namun ada beberapa perbedaan yang cukup signifikan. Seperti tiadanya kick starter pada Yamaha Byson.
Spesifikasi dari Yamaha Byson sendiri di antaranya adalah :
Mesin 4 langkah berkapasitas 153 cc dengan sistem Single Overhead Chamsaft atau SOHC yang mirip dengan teknologi pada mobil.Panjang motor adalah 2,075 mm x 780 mm x 1.045 mm.Suspensi depan menggunakan sistem teleskopik 0,41 mm dan untuk suspensi belakang menggunakan sistem MonoshockBan berukuran 100/80 untuk bagian depan dan 120/70 untuk bagian belakang. Keduanya menggunakan ring 17 dan dibalut ban tubeless atau tanpa ban dalam.Rem depan menggunakan sistem cakram dan belakang masih menggunakan rem tromolLampu depan berkekuatan 12V 35W menggunakan sistem Halogen dan dilengkapi Multifocal Reflector.Kapasitas tanki bahan bakar 13 liter dan residu 2 liter. Beri rating untuk artikel di atas Buruk sekali Kurang Biasa Bagus Bagus sekali.




SPESIFIKASI :
Engine

Engine type Air-cooled, 4-stroke, SOHC, 2-valve
Displacement 153.0cm3
Bore & Stroke 58.0 × 57.9mm
Compression ratio 9.5:1
Maximum output 14PS / 7500 rpm
Maximum torque 14 N.m / 6000 rpm
Starting method Electric starter
Lubrication type Wet sump
Carburetor type BS26
Clutch type Constant mesh wet multiplate
Ignition type CDI
Primary/secondary reduction ratio 3.409 / 2.857
Transmission type Return type 5-speed

Chassis

Frame type Diamond
Suspension (front/rear) Telescopic / Monocross
Wheelbase 1,335mm
Brake type(front/rear) Hydraulic single disc / drum
Tire size (front/rear) 100/80-17 / 140/60-R17

Dimensions

Overall Length × Width × Height 1,975mm × 770mm × 1,045mm
Seat height 790mm
Wheelbase 1,335mm
Minimum ground clearance 160mm
Dry weight/Curb weight 126 kg / 137 kg
Fuel tank volume 12 liters
Engine oil volume 1.2 liters


Yamaha Lexam


First Ride Yamaha Lexam, Kelebihan Dan Kekurangannya. Skutik baru keluaran yamaha ini sudah mulai di publikasikan oleh yamaha. berikut ini adalah hasil dari First Ride Yamaha Lexam agar anda tidak penasaran.


Desain

Kesan futuristik muncul di beberapa bagian dengan sudut-sudut tajam seperti pada lampu sein depan dan di area pijakan kaki.

Namun secara keseluruhan, tampangnya tetap elegan. Elegan juga lah yang membuat Yamaha memutuskan untuk membuat perbedaan dengan versi Vietnam di batok lampu-nya. Head lamp Lexam Indonesia lebih bulat, tidak meruncing.

kekurangan ::Yang terlihat janggal adalah desain lampu belakangnya. Komposisi stop lamp dan sein yang tidak biasa membuatnya terlihat unik.


Fitur dan Teknologi

Mesin Yamaha Compact Automatic Transmition (YCAT) ini diklaim lebih kompak ketimbang kompetitor.

Mesin ini lebih pendek sehingga secara keseluruhan, ground clereance bisa lebih tinggi dan roda bisa lebih besar. Selain itu sistem pendinginan yang baik dengan belalai besar dan langsung dari sayap depan bisa mereduksi panas di CVT.

Yamaha Lexam memakai V-Belt paduan resin block, rubber dan aramid core yang tahan panas dan tahan devormasi. Belt ini diklaim mampu bertahan hingga 40 ribu kilometer atau sekitar 3 sampai 4 tahun.

satu lagi fitur yang cukup menarik yaitu rem parkir. Rem parkir ini sangat mudah dioperasikan, cukup satu tangan tinggal tarik tuas rem belakang dan menekan kunci rem ke bawah. Untuk melepasnya tarik lagi tuas rem lalu lepaskan.


Performa

Lexam dibekali mesin berplatform sama dengan Yamaha Vega ZR. Body silinder ke atas hingga head dan isinya sama seperti Vega ZR. SOHC, 2 klep, 113,7 cc. Tenaganya mencapai 8,69 dk, lebih besar dari Vega ZR, karena karburator Lexam lebih besar.

kekurangan ::Tapi kalau untuk sekadar akselarasi stop and go dikemacetan, tarikan Lexam terbilang responsif, meski putaran menengah dan atasnya biasa saja. Getaran pun terasa dikecepatan di atas 65 km/jam.


Handling dan Kenyamanan

feeling saat pertama kali mengendarainya lebih mudah. Kaki juga bebas memilih posisi.

Duduk di atas joknya, cukup nyaman. Meski tebal tapi sudut di samping kanan dan kirinya landai sehingga kaki tetap mudah menapak. Tekukan stangnya juga pas, tak terlalu lurus, juga tidak terlalu menekuk ke dalam.

Seperti bebek Yamaha pada umumnya, Lexam cenderung enak dikendarai. Menikung mantab, melibas jalan rusak pun tak ada masalah. Apalagi Yamaha juga telah melakukan penyempurnaan pada suspensi depan Lexam.


Yamaha Jupiter MX

New Jupiter MX 135cc. Tak lain acara tersebut adalah perkenalan atau soft-launching motor terbaru dari YMKI, yaitu Yamaha New Jupiter MX 135cc.

Menurut catatan SL.com sesuai penjelasan Dyon, bahwa keunggulan dari Yamaha Jupiter MX setelah keluaran pertama di tahun 2005 adalah dari performa mesin yang tahan lama, kuat dan tak ada gesekan. Kata Dyon, Yamaha New Jupiter MX 2010 merupakan pengembangan motor dari generasi sebelumnya yaitu Jupiter MX. Sejak pertama kali Jupiter MX diproduksi tahun 2005, motor ini sudah menggunakan teknologi ini dan terbukti handal.


“DyAsil Cilinder” kini menjadi salah satu part terpenting dan menjadi bagian standar dari pabrikan Yamaha memproduksi motor andalan yang kini sudah diterapkan pada beberapa motor Yamaha yang lainnya. Motor ini sangat tepat buat bikers yang menginginkan performa motor yang tangguh dan memiliki performa kecepatan.




Yang menarik, bagian depan motor Yamaha selalu punya kemiripan dengan mata burung elang, dan ini terlihat sangat kental di motor new Jupiter MX. 
Kelebihan::
# dilengkapi dengan kopling manual 5 Transmisi, membuat motor ini menjadi lebih responsive dan bertenaga besar
# piranti pengereman belakang sudah menggunakan disk brake, jadi tak usah khawatir bila membuka gas terlalu besar karena 2 buah piringan cakram siap menghentikan dengan sekatika.







SPESIFIKASI :
Yamaha Jupiter MX 2011(non-kopling)
Tipe Mesin                      SOHC, Berpendingin Cair
Kapasitas                       134,4 cc
Tenaga                           12,14 hp/8.500 rpm
Torsi                                11,79 Nm/6.000 rpm
Transmisi                        4-Speed
Suspensi Depan           Teleskopik
Suspensi Belakang       Monocross
Rem Depan                   Cakram
Rem Belakang               Tromol
Yamaha Jupiter MX 2011 (kopling)
Tipe Mesin                    SOHC, Berpendingin Cair
Kapasitas                     134,4 cc
Tenaga                         12,52 hp/8.500 rpm
Torsi                             12,14 Nm/6.000 rpm
Transmisi                     5-Speed
Suspensi Depan          Teleskopik
Suspensi Belakang     Monocross
Rem Depan                 Cakram
Rem Belakang            Cakram

Minggu, 30 Oktober 2011

Yamaha Mio Soul

         Untuk menghadang motor-motor matik Honda yang makin beragam, Yamaha Indonesia tetap mengedepankan ciri khas mereka yaitu aliran sporty. Angka penjualan Mio yang belum terpatahkan merek lain hingga kini, membuat PT. YAMAHAKI selaku empunya Yamaha Indonesia tetap PeDe alias percaya diri mematok harga Mio Soul tidak jauh berbeda dengan skutik-skutik Honda.
Dengan kapasitas mesin lebih besar, tentu tenaga yang dikeluarkan Mio Soul pun lebih gede ketimbang Scoopy yaitu sebesar 8,9PS. Tapi jika membandingkan konsuMio Souli bbm jelas lebih boros dari pada Honda Scoopy meskipun lebih irit dari Suzuki Skydrive. Kelebihan Yamaha dibanding lainya pada warna dan desain striping bodi motor yang sangat banyak dan cantik-cantik, sehingga konsumen pun mempunyai banyak pilihan warna yang bisa dipilih.




SPESIFIKASI :
Tipe Mesin:4 Langkah, SOHC 2-Klep Pendingin Udara AIS (Air Induction System) EURO 2 Ready
Diameter Langkah:50.0 x 57.9 mm
Volume Silinder:113.7 CC
Susunan Silinder:Tunggal
Perbandingan Kompresi:8.8 : 1
Power Max:6.54 Km (8.9 ps) / 8,000 rpm
Torsi Max:7.84 Nm (0.88 kgf.m) / 7,000 rpm
Sistem Pelumasan:Wet Sump
Oli Mesin:0.9 Liter
Radiator:-
Karburator:NCV24x1 (Keihin)
Putaran Langsam:-
Saringan udara:-
Transmisi:V-Belt Otomatis
Kopling:Kering, Sentrifugal Otomatis
Caster / Trail:26.5 derajat/ 100 mm
Rasio Gigi:2.399 - 0.829
Sistem Starter:Kick & Electric


Tipe Rangka:Steel Tube
Suspensi Depan:Teleskopik
Suspensi Belakang:Teleskopik
Rem Depan:Hydraulic Single Disc
Rem Belakang:Drum
Ban Depan:70/90-14MC 34P
Ban Belakang:80/90-14MC 34P



Lampu Depan:-
Lampu Sein Depan:-
Lampu Sein Belakang:-
Lampu Rem:-
Beterai:-
Busi:-
Sistem Pengapian:DC-CDI
Sekring:-



Panjang x Lebar x Tinggi:1,820 x 675 x 1,050 mm
Tinggi Tempat Duduk:745 mm
Jarak Antar Roda:1,240 mm
Jarak Ke Tanah:130 mm
Kapasitas Tangki:4.1 Liter
Berat Isi:-
Berat Kosong:87 Kg

Yamaha XEON

TERTARIK motor matik tapi berkekuatan sport? Anda patut mencoba Yamaha Xeon 125 CC. Kakak kandung dari Yamaha Mio dan Soul ini, ternyata mampu menembus kecepatan hingga 115 Km/jam.  Selain agresif, motor teranyar dari Yamaha ini juga mudah untuk bermanuver dan gampang dikendalikan. Namun, yang terpenting adalah matik ini termasuk irit bahan bakar.
Hal itu terbukti ketika diadakannnya Yamaha Fun Touring Xeon di Bali pada akhir pekan lalu, yang diikuti sekitar 30 jurnalis dari Jakarta, termasuk Pos Kota. Di pilihnya Bali sebagai arena touring, tentu mengingat Pulau Dewata adalah salah satu tempat yang paling banyak menggunakan motor jenis matik.
“Xeon memiliki keunggulan tersendiri dari matik para pendahulunya, terutama pada mesin dan fasilitasnya. Yamaha Xeon, mengguna kan mesin terbaru,” kata President Director PT Yamaha Motor Kencana Indonesia, Dyonisius Beti, di sela-sela acara Fun Touring Xeon.
Itu berarti, Yamaha Xeon yang dibandrol Rp15,5 juta (on the road Jakarta), merupakan motor baru, bukan sebagai motor yang hanya sekedar mengganti body,  striping, atau jenis lampunya saja. Maka, tak perlu heran, bila pihak Yamaha optimis motor matik terbaru ini akan mampu menembus angka penjualan 20 ribu unit perbulannya. Saat ini saja, sejak diluncurkan pada akhir April lalu, sudah lebih dari 3000 orang yang inden untuk mendapatkan matik teranyar ini.
Teknologi dan disain Yamaha Xeon merupakan perpaduan dari dua saudaranya, yakni Jupiter MX 125 dan  Mio Soul,  seperti pada dapur pacunya yang mengacu pada teknologi yang sudah diaplikasi di Jupiter MX 135 cc yaitu silinder anti- gores, DiAsil Cylinder.
KEMAMPUAN SPORT
DiAsil Cylincer pada  XEON,  yang dibuat dengan proses cetak bukan sekedar  lapisan (coated),  sehingga tahan terhadap gesekan (aus), dan mempunyai kemampuan pendingin yang baik. Jadi, pemakai Xeon tak perlu terlalu sering melakukan perawatan. DiASil cylinder juga menjaga lapisan oli pada dindingnya secara ideal sehingga konsumsi bahan bakar berkurang, jadi lebih irit konsumsi bahan bakarnya dibandingkan motor sejenis di kelasnya.
Yamaha Xeon juga dilengkapi forged piston yang biasanya digunakan pada motor balap.  XEON menjadi motor matik pertama di Indonesia yang mengaplikasikan teknologi ini sehingga performanya yang mendukung kinerja mesin berkarakter supersport. Tentunya, ini sangat berpengaruh pada power, lari motor mejadi jauh lebih agresif dan dinamis. Ini tentu sangat tepat, mengingat sasaran utama Xeon adalah pria muda.
Keunggulan lain dari motor ini, menurut Dyonisius, Xeon juga memiliki penambahan bagasi di bawah jok dengan kapasitas paling besar. Ini tentunya menambah keuntungan sendiri bagi konsumen, diantara metik lainnya. Kunci kontaknya dilengkapi key shutter (kunci magnet), untuk membuka penutup lubang kunci, diberi tombol khusus yang berada di sisi kiri lubang kunci tersebut . Bahkan, untuk membuka jok belakang pun dioperasikan melalui kunci kontak “Ini tentu memudahkan pengendara bila akan mengisi bensin tidak perlu melepas kunci kontak.”
Teknologi dan  tampilan mewah pada Yamaha XEON 125 CC, akan menjadi pilihan utama bagi pengendara yang ingin tampil beda. Apalagi slogan  ”Xtraordinary Performance: Powerful, Sporty,  Stylish” sangat pas untuk menggambarkan eksistensi XEON, yang menunjukan Yamaha Xeon, bukanlah matik biasa, tapi matik luar biasa. 





SPESIFIKASI :
Tipe Mesin:4 Langkah, SOHC, Berpendingin Cairan
Diameter Langkah:52,4 x 57,9 mm
Volume Silinder:124 cc
Susunan Silinder:Cylinder Tunggal / Mendatar
Perbandingan Kompresi:10,9 : 1
Power Max:8,05 kW / 8500 rpm
Torsi Max:10,1 Nm / 7000 rpm
Sistem Pelumasan:Basah
Oli Mesin:Total 0,9 Liter Berkala 0,8 Liter
Radiator:-
Karburator:-
Putaran Langsam:-
Saringan udara:-
Transmisi:V-Belt Otomatis
Kopling:Kering, Kopling Sentrifugal
Caster / Trail:-
Rasio Gigi:-
Sistem Starter
:Electric & Kick Starter
Tipe Rangka:Pipa Baja
Suspensi Depan:Teleskopik
Suspensi Belakang:Lengan Ayun, Suspensi Tunggal
Rem Depan:Cakram
Rem Belakang:Tromol
Ban Depan:70 / 90 - 14M/C 38P
Ban Belakang:80 / 90 - 14M/C 44P
Lampu Depan:-
Lampu Sein Depan:-
Lampu Sein Belakang:-
Lampu Rem:-
Beterai:12V, 3.5Ah / YTZ5S
Busi:CR7E (NGK)
Sistem Pengapian:DC C.D.I
Sekring:-
Panjang x Lebar x Tinggi:1850 x 685 x 1050 mm
Tinggi Tempat Duduk:750 mm
Jarak Antar Roda:1260 mm
Jarak Ke Tanah:125 mm
Kapasitas Tangki:-
Berat Isi:103 Kg
Berat Kosong:-